Tips Lulus Menghadapi Ujian Skripsi

Justang Zealotous | 19.11 | 0 komentar

tips lulus ujian skripsi
Ujian skripsi itu jadi tahap paling akhir buat mahasiswa yang mau lulus kuliah. Bisa dibilang tahap penentuan gitu, kamu bisa ikut wisuda atau kalau gagal kamu mesti bikin ulang lagi skripsi kamu. Setelah ujian skripsimu selesai biasanya ada revisi yang harus kamu kerjakan. Bersyukur pake banget kalau yang skripsinya sempurna alias gak ada revisi sedikitpun. Nah tinggal liat papan pengumuan deh kamu dapat nilai apa, dinyatakan lulus atau tidaknya. hari ini mau kasih tips buat para Mahasiswa tentang bagaimana cara menghadapi ujian skripsi. Banyak yg nyebut dengan istilah pembantaian hohoho. Eits, ujian skripsi itu bukan ajang pembantaian, tapi untuk mengukur kelayakan kamu untuk menjadi seorang sarjana.  Simak aja yuk tipsnya ^^
  1. Berdo’a
    Berdoa tidak hanya kamu lakukan menjelang ujian akan berlangsung. Namun banyak2 lah kamu lakukan jauh hari sebelumnya. Berdoalah semoga diberi kelancaran dan hasil yang terbaik. Allah itu tidak tidur, Dia pasti mendengar hamba2Nya yang menyebut namaNya. Dengan berdoa hati kita menjadi tenang dan tentram, dengan begitu kita tidak gugup saat menhadapi bombardir peluru pertanyaan dari penguji.
  2. Doa Restu Orang Terdekat
    Yang paling utama mintalah do’a restunya orang tuamu. setelah itu minta do’a restu orang2 terdekat, seperti saudara, kerabat, teman, sahabat, dll. Do’a dan dukungan mereka akan menjadikan kumpulan spirit yang besar untuk dirimu. Membuahkan ketenangan hati dan ketentraman jiwa.
  3. Kuasai Materi dan Konsep Skripsi
    Kuasai materi yang terhimpun dalam skripsi, serta kamu harus tau bagaimana konsep utama skripsimu. Jika skripsi itu kamu kerjakan sendiri, biasanya seiring dengan kamu mengerjakan kamu sudah mengerti diluar kepala seluk beluk skripsimu. Skripsi yang dikerjakan sendiri dengan yang hanya membayar orang untuk membuatkan begitu terlihat bedanya saat skripsi itu diujikan. Jangan menyepelekan pertanyaan2 atau konsep dasar. Justru itu yang sering dijadikan jebakan oleh penguji.
  4. Istirahat Yang Cukup
    Cukuplah istirahat dimalam harinya. Ingat bahwa keesokan harinya kamu butuh energi yang besar untuk penentuan masa depanmu. Oke ^^
  5. Persiapkan Slide Presentasi
    Buat slide presentasi dengan bahasa yang singkat, padat dan jelas. Hindari kalimat yang bertele2. Bahasa yang bertele2 dan bermakna ambigu hanya akan menjadi bahan pancingan pengujimu untuk memojokkan kamu dengan bombardir peluru pertanyaan. Buat slide presentasi yang tidak melebihi waktu yang disediakan.
  6. Kenali Dosen
    Beruntung Jika Kita mendapat Dosen yang pernah mengajar dikelas kita. Nah untuk mengantisipasi dapat dosen yang belum kita kenal seluk beluknya, kenali dulu bagaimana beliau. Hal ini bisa kalian tanyakan kepada senior atau teman2 kalian yang sudah terlebih dahulu mengalami sidang skripsi.
  7. Penampilan
    Penampilan memang bukan segalana, tapi penampilan ikut serta dalam faktor penentu keberhasilan sidang skripsi kamu. Jangan lupa untuk menyetrika pakaian yang akan digunakan. Perhatikan gaya rambutmu. Tampilkan dirimu yang terbaik saat sidang skripsi. Saat kuliah mungkin penampilan kalian bisa dibilang awut2an. Tapi saat ujian skripsi, lupakan sejenak stylemu yang seperti itu yah hohoho ^^
  8. Kontrol Volume Suara
    Pastikan suaramu terdengar jelas oleh penguji. Kamu bisa melatihnya saat kamu berada didepan cermin. Seolah2 kamu sedang mempresentasikan skripsimu dihadapan penguji. Sampaikan isi skripsimu dengan bahasa EYD. Hindari bahasa gaul yang biasa kamu gunakan saat bersama teman2mu.
Hm… Oke, setelah persiapanmu matang. Semoga kamu bisa memenangkan pertempuranmu dimedan perang. Dan lakukan yang terbaik di medan perangmu, untuk meraih cita-citamu menjadi seorang sarjana. Semoga bermanfaat ^^

Sumber: http://donsimply.com/tips-menghadapi-ujian-skripsi/

Category: ,

About menyerap.blogspot.com:
Blog Menyerap adalah blog informasi yang aneh, unik, misteri, cinta, lucu, heboh, entertaiment dan semua artikel merupakan salinan dari berbagai sumber. Jika terdapat artikel yang telah didapatkan dari sumber Anda dan itu merugikan, silahkan kirim pengaduan di "Kontak Kami"

0 komentar

Thanks for your visiting!


Buat Anda yang ingin menyampaikan saran, kritik, masukan, kesan atau pesan dengan artikel ini. Silahkan berikan komentar Anda di bawah ini. Jika Anda TIDAK memiliki akun google, silahkan ganti dengan NAME/URL.


Peringatan!
Komentar dengan menggunakan unsur SARA, PORNOGRAFI, LINK, PROMOSI, atau yang berbau sinis lainnya. Tidak akan kami tayangkan.